header marita’s palace

Banyak yang Belum Tahu! Inilah 4 Perbedaan Sunscreen dan Sunblock yang Harus Diketahui

perbedaan sunscreen dan sunblock

Kalau pengen melindungi kulit wajah dari jahatnya sinar UV (Ultra Violet), pastikan tidak melewatkan penggunaan sunscreen dan sunblock ya, pals. Terlihat memiliki manfaat yang sama, tapi kamu perlu tahu beberapa perbedaan sunscreen dan sunblock yang memengaruhi penggunaannya.

Melewatkan penggunaan sunscreen dan sunblock bisa membuat kulit sohib kongkow terpapar sinar UV. Alhasil, beragam masalah kesehatan dikhawatirkan bisa muncul dalam jangka panjang, di antaranya; meningkatnya resiko kanker kulit, muncul flek hitam dan tanda-tanda penuaan dini.

Serem kan? Jadi, masih mau melewatkan penggunaan sunscreen dan sunblock? Pastinya nggak mau kan?

Nah, sebelum kamu menentukan mau pakai produk yang mana, cari tahu dulu yuk perbedaan sunscreen dan sunblock. Untuk bisa mengetahui lebih dalam simak ulasannya di bawah ini, pals.

Pengertian Sunscreen dan Sunblock

Sunscreen dan sunblock adalah 2 jenis produk tabir surya yang bisa melindungi kulit kita dari sinar mentari. Walau manfaatnya sama-sama untuk skin protection, dua produk ini punya perbedaan arti nama, cara kerja, tekstur, kandungan dan cara pemakaiannya lo.

Ditilik dari arti nama, sunscreen lebih cocok mengacu pada istilah tabir surya. Tujuannya jelas untuk memberikan perlindungan bagi kulit dari paparan sinar UV.

Bukan hanya perempuan dewasa yang direkomendasikan pakai sunscreen. Pria dan anak-anak yang sering beraktivitas di luar ruangan juga sebaiknya rajin mengaplikasikan produk ini.

Sinar UV tuh super jahat, pals. Informasi dari Skin Cancer Foundation nih, kulit yang terus menerus terpapar sinar matahari tanpa adanya perlindungan bisa berisiko lebih tinggi mengalami kanker kulit atau bahasa medisnya karsinoma sel skuamosa.

arti sunscreen dan sunblock

 Nah, dengan rutin menggunakan sunscreen setiap hari sebelum beraktivitas di luar ruangan, dapat menurunkan risiko kanker kulit 40 hingga 50 persen.

Lalu, apa itu sunblock?

Sebagai tertampil pada namanya, sun itu matahari, sementara block itu memblokir atau menghalangi. Bisa diartikan bahwa produk ini bekerja melalui cara menghalangi atau memblokir sinar UV agar tidak menembus lapisan kulit.

Saat sunblock dipakai, sinar matahari tuh bakal dipantulkan dari kulit. Sebagian besar sunblock memiliki zak aktif berupa titanium dioksida dan seng dioksida. Makanya dibandingkan sunscreen, produk ini biasanya tidak bening dan lebih kental.

4 Perbedaan Sunscreen dan Sunblock

Selain dari arti nama, berikut ini daftar perbedaan sunscreen dan sunblock yang perlu sohib kongkow ketahui:

perbedaan sunblock dan sunscreen

1. Tekstur

Sunscreen memiliki tekstur yang lebih ringan dan mudah menyerap ketika menggunakannya pada kulit. Alhasil, produk ini lebih nyaman digunakan sehari-hari.

Sementara itu, tekstur sunblock yang lebih berat dan kental, membuat kulit seringkali kurang nyaman. Hal ini dikarenakan daya serapnya jauh lebih lama, pals.

2. Cara Kerja Sunscreen dan Sunblock

Selain dilihat dari tekstur, kita juga bisa melihat perbedaan sunscreen dan sunblock dari cara kerjanya. Sunscreen bekerja dengan memfilter dan menyerap sinar UV lalu mengubahnya menjadi energi panas yang dikeluarkan melalui kulit.

Di sisi lain, cara kerja sunblock adalah dengan membokir sinar UVA dan UVB menyerap ke kulit wajah. Begitu sunblock dioleskan, kulit kita kaya ada tameng yang akan melindungi gitu deh.

Karena cara kerja yang berbeda inilah yang bikin sunscreen harus dipakai 20 menit sebelum sohib kongkow pergi-pergi keluar dari rumah. Soalnya kandungan sunscreen perlu waktu untuk penyerapan.

Berbeda dengan sunscreen, cara kerja sunblock itu langsung otomatis begitu produknya dipakai. Bagian pentingnya nih, baik sunscreen atau sunblock perlu dioleskan ulang per 2-23 jam sekali, agar hasilnya maksimal.

3. Kandungan Zat di Dalamnya

Selain mekanismenya, perbedaan lain antara sunscreen dan sunblock yaitu kandungan zat di dalamnya.

Kalau dari segi tekstur nih, perbedaan sunscreen dan sunblock kentara sekali, pals. Sunscreen mengandung zat aktif berupa senyawa kimia yang tugasnya menyerap sinar mentari, di antaranya oxybenzone atau avobenzone.

Sementara, sunblock pada umumnya memiliki zat aktif titanium oksida atau seng oksida. Zat aktif tersebut membuat tekstur sunblock lebih kental dan warnanya lebih buram.

Akhirnya banyak yang berkomentar kalau sunblock lebih susah diratakan. Makanya sebagian besar orang prefer pakai sunscreen dibanding sunblock.

4. Cara Pemakaian

Bukan cuma cara kerja, cara pakainya pun jadi hal mendasar pada perbedaan sunscreen dan sunblock. Salah cara pakai, manfaat yang kita dapat bisa kurang maksimal, pals.

Kalau sunscreen, cara pakainya tuh digosok-gosok biar zak aktifnya bisa segera menyerap. Ketika zat aktif menyerap, sinar uv baru bisa ditahan dengan sempurna. Namun untuk penyerapan sendiri, sunscren butuh waktu setidaknya 10 menitan, pals.

Di sisi lain, sunblock cukup dioles tanpa perlu digosok-gosok. Yang penting oleskan secara merata aja. Begitu sudah dioleskan, sunblock langsung kerja secara otomatis.

Dermies Clear Me Acne Smooth Sunscree

Jika dilihat dari perbedaannya, banyak orang yang lebih memilih menggunakan sunscreen dari sunblock. Nah, untuk produk sunscreen terbaik yang banyak direkomendasikan saat ini adalah Dermies Clear Me Acne Smooth Sunscreen.

Produk iniperkaya dengan kandungan asam salisilat yang dikenal ampuh melindungi kulit dari bakteri penyebab jerawat. Selain melindungi dari sinar UVA dan UVB, Dermies Clear Me Acne Smooth Sunscreen bisa jadi solusi menghilangkan bekas jerawat karena diperkaya dengan kandungan bisabolol.

Kandungan tersebut dikenal ampuh meredakan kemerahan sehingga bisa diandalkan sebagai sunscreen untuk menghilangkan bekas jerawat.

Nah, setelah tahu perbedaan sunscreen dan sunblock, kamu mau pilih pakai yang mana, pals? Kalau pilih sunscreen, bisa banget coba Dermies Clear Me Acne Smooth Sunscreen untuk dapat manfaat yang beragam, khususnya buat kamu yang punya masalah dengan jerawat. Happy beauty, pals!***

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com