header marita’s palace

Meditasi: Jalan Menuju Kesempurnaan Hidup

Saya termasuk orang yang mudah stres, di saat kepala terasa penuh dan dada bergejolak, tangan rasanya tak ingin diam dan ingin mengobrak-abrik apa saja yang bisa saya raih di sekitar saya. Menakutkan bukan? Terkadang saya berpikir saya butuh psikiater atau ahli jiwa untuk menerjemahkan kondisi saya ini, namun sampai saat ini belum pernah saya lakukan. Selain karena tak tahu dimana saya harus menemukan psikiater di kota saya, biaya juga termasuk menjadi kendala.

Kehidupan yang cukup keras sepertinya yang membuat jiwa saya menjadi labil, terkadang tertawa-tawa ceria dan dalam sekejap bisa berubah menjadi layaknya singa yang sedang kelaparan. Dituntut untuk selalu kuat sejak kecil membuat saya justru menjadi rapuh dan gampang jatuh. Walaupun begitu bukan berarti saya  tidak melawan kondisi ini, salah satu hal yang menguatkan saya adalah menulis.

Menulis untuk saya bukan hanya sekedar hobi, namun juga cara untuk menumpahkan kepenatan yang saya rasakan. Sedari duduk di bangku sekolah dasar, saya sudah suka menulis puisi. Semua itu berlanjut hingga sekarang. Menulis pulalah yang telah mengantarkan saya berkenalan dengan Indscript Creative, sebuah agensi penulisan yang telah membantu para penulis pemula berani untuk berkarya. Saat pertama kali membaca artikel tentang agensi ini, saya merasa sangat cocok dan sreg, dan berniat untuk segera menjadi sahabatnya sehingga cita-cita saya untuk menjadi penulis segera terwujud.

Lewat perkenalan saya dengan Indscript, saya belajar banyak hal tentang penulisan dan bagaimana mencitrakan diri sebagai seorang penulis yang sejati. Ternyata menjadi penulis bukanlah proses yang singkat, ini tentang kerja keras seumur hidup. Bukankah yang instan tak akan lama dikenang?

Berkaitan dengan pencitraan diri, saat ini Indscript yang tidak hanya berkutat pada agensi penulisan, juga memulai kiprahnya sebagai Personal Branding Agency. Yang mengesankan buat saya, kalau orang Jawa bilang, kok ndilalah, tema yang diangkat kali ini ternyata sangat pas untuk kondisi kejiwaan saya.

Dari sini kemudian saya berkenalan dengan sosok Adjie Silarus yang mengesankan. Beliau adalah seorang meditator yang terkemuka. Meski begitu ia meraih kesuksesannya tidak semudah yang kita kira. Ia pun pernah mengalami tittik terendah dalam hidupnya sehingga membuatnya depresi berkepanjangan dan menurunkan kondisi fisiknya. Namun kemudian ia bangkit dan meraih kembali hidupnya yang pernah hilang melalui sebuah terapi bernama meditasi.

Adjie Silarus: Sang Meditator


Meditasi yang saya tahu atau mungkin kita tahu adalah aktivitas sederhana seperti bersila, mengatur pernapasan, dan memusatkan pikiran pada satu titik. Sebenarnya hal ini bukanlah hal asing untuk saya karena dulu ketika aktif di teater kampus saya dan teman-teman sering melakukannya. Namun karena rutinitas kehidupan yang semakin bergulir saya sudah tidak pernah lagi melakukannya, that's why I'm becoming so stressful now.

So thankful pada Mas Adji ini yang telah mengingatkan saya kembali pada indahnya meditasi yang bisa membantu kita untuk lebih relax dan fokus pada tujuan yang ingin kita capai. Seringnya ada banyak keinginan di peta-peta pikiran kita sehingga kita kebingungan untuk menuju ke arah yang mana lebih dulu, dengan cara sederhana ini kita akan lebih mudah menjadi sosok yang tenang, dan tidak terburu-buru mengambil keputusan sehingga kesalahan fatal dalam hidup tidak akan pernah terjadi.

Seringnya meditasi dikaitkan dengan aktivitas paranormal yang berhubungan dengan pemanggilan roh-roh dari alam gaib. Hal itu yang menyebabkan meditasi menjadi dipandang sebelah mata oleh berbagai pihak. Namun dengan kehadiran seorang Adjie Silarus ini, meditasi kini tidak hanya menjadi terapi yang menyehatkan namun juga gaya hidup di tahun 2013. 


Jon Kabat-Zinn, Profesor dari MIT (Massachussetts Institute of Technology) yang juga pakar meditasi, mengatakan, “Wherever You Go, There You Are“. Meditasi akan membimbing kita menuju jalan terbaik yang harus dituju dan memberikan pengaruh positif pada keadaan di masa yang akan datang. Tidak peduli bagaimana masa lalu kita, seberapa terluka hati kita, dan sekuat apa masalah dalam hidup kita, meditasi membuat kita begitu percaya bahwa masa depan kita akan berkilau seperti sebuah berlian. Kehidupan yang terus berkembang, berbagai persoalan dan pencapaian, tidak akan memberikan pengaruh besar pada sikap kita. Meditasi membantu si sukses untuk tetap memandang ke bawah dan si gagal untuk tetap tegap melangkah.

Untuk melakukan meditasi dalam rangka mencapai ketenangan dan kesempurnaan hidup tidaklah memerlukan keahlian khusus, yang kita perlukan adalah bernapas. Kita pasti bisa bernapas kan? Tentu saja kalau masih ada di bumi ini pastinya kita masih bernapas. Namun tentu saja bernapas disini bukan bernapas yang asal-asalan. Kunci dari suksesnya meditasi adalah teknik pernapasan yang benar, saat kita berfokus dalam aktivitas bernapas, akan ada koneksi kuat antara tubuh dan pikiran kita. Dengan bernapas teratur, lembut, dan perlahan, maka kita juga tengah menenangkan tubuh dan pikiran. Gelombang otak pada saat meditasi (kondisi Delta) akan terlihat jauh lebih tenang dibanding dengan kondisi ketika raga terbangun (kondisi Beta).

Saya sudah langsung mempraktekkannya loh, dan hasilnya cukup baik untuk menyembuhkan migrain di kepala saya yang kerap datang ketika stress melanda. Bagaimana dengan Anda? Jangan tunda-tunda, lakukan sekarang juga; katupkan mata, atur pernapasan, dan Anda akan mendapat kendali penuh atas diri dan hidup Anda. Silakan temukan kenikmatan bermeditasi.


4 comments

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com
  1. Mbak Marita dari beberapa blog temen2 yg saya baca tentang Personal Branding, semuanya bermuara pd satu topik yaitu Meditasi dan Adjie Silarus apakah memang semuanya hrs bgt ? dikaitkan dgn meditasi dan Adjie Silarus ? tiap kali buka blognya Indscript loadingnya lama bgt, tlg pencerahannya saya blm bkn krn masih meraba2, trims

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak di persyaratan yang diberikan indscript memang begitu jadi kata Indscript Creative harus di link kan ke alamat web indscript, kata personal branding agency harus di link kan di artikel sumber dan kata adjie silarus harus di link kan di web Adjie.. terima kasih.. semoga membantu.. :)

      Delete
  2. mbak Marita salam kenal, congrat ya mbak karyanya lolos dipromo ke GPU :) ini saya sdh ninggalin jejak n jadi follownya-mbak. Mbak Marita ini akun twitterku @cputriarty. Sukses slalu :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih mbak.. sukses slalu juga buat mbak.. jalan masih sangat panjang nih.. :) tetep smangat ya.. ada blog mbak, nanti aku follow juga.. segera aku follow twitternya.. salam kenal...

      Delete