header marita’s palace

Ini Dia Aplikasi Payroll yang Bisa Dicoba Gratis dan Punya Banyak Fitur Canggih




Assalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Selamat malam, pals. Ada yang pernah bekerja sebagai administrator di sebuah perusahaan, khususnya yang bagian penggajian? Wah, sama dong. Aku juga pernah punya pengalaman mengurusi penggajian di sebuah kantor dan cukup memusingkan buatku yang basicnya bukan anak ekonomi. Tapi kalau sekarang sih nggak perlu pusing-pusing lagi ya, karena kemajuan teknologi benar-benar memfasilitasi kebutuhan kita dengan mudah dan cepat. Nah, buat yang pekerjaannya berhubungan dengan penggajian, sekarang sudah ada Aplikasi Payroll yang pastinya memudahkan teman-teman dalam proses pembayaran gaji.

Aplikasi Payroll merupakan solusi untuk membayarkan gaji karyawan sehingga semua sistem yang ada pada perusahaan terpusat pada satu pintu. Aplikasi Payroll disediakan oleh para pengembang aplikasi yang berbasis web.

Siapa yang Membutuhkan Aplikasi Payroll



Perusahaan yang baru mulai dan berkembang membutuhkan banyak sumber daya untuk memproduksi barang ataupun jasa. Aplikasi LinovHR sebagai penyedia sistem pengolah data dan pembayaran gaji alias aplikasi payroll memiliki kriteria yang diharapkan oleh perusahaan baru maupun yang sudah berkembang. Dengan berbagai paket yang dapat disesuaikan dengan jumlah karyawan, perusahaan bisa menentukan paket mana yang cocok dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Fitur-fitur dari Aplikasi Payroll

Aplikasi Payroll memiliki banyak fitur yang sangat menguntungkan perusahaan diantaranya:

● Data HRD

Sebuah perusahaan wajib mengetahui data karyawannya secara eksklusif yang merupakan bagian dari pertimbangan diterimanya karyawan pada perusahaan. Data kesehatan dan keluarga adalah sebuah data pribadi yang mesti dijaga kerahasiaannya. Dengan Aplikasi LinovHR semua data tersebut akan disimpan dengan aman dan dijamin kerahasiaanya.

● Kehadiran Karyawan

Kehadiran karyawan merupakan salah satu faktor kedisiplinan yang mempengaruhi kinerja dalam menyelesaikan setiap pekerjaan. LinovHR memiliki sistem yang dapat menyimpan dan mengolah absensi karyawan. Dari daftar kehadiran tersebut, LinovHR mampu langsung menghitung biaya yang perusahaan keluarkan untuk menggaji karyawannya berdasarkan kehadiran. Jadi para HRD tidak perlu kerja dua kali, mengumpulkan daftar hadir kemudian kemudian menghitungnya karena akan membuang banyak waktu dan memecah fokus bisnis.


● Mengatur Cuti Karyawan

Cuti adalah hak dari setiap karyawan, namun perusahaan pastinya memiliki aturan yang mengatur berapa hari seorang karyawan bisa menerima cuti. Biasanya perusahaan menyediakan form khusus untuk diisi sebagai pertimbangan apakah pelaksanaan cuti disetujui atau tidak oleh supervisor atau manajer dari setiap departemen. Dengan adanya LinovHR, maka pengajuan cuti tidak perlu dilakukan secara manual lagi. LinovHR menyediakan sistem pengajuan cuti karyawan melalui modul workflow sehingga pengajuan cuti dapat lebih tersistem dan rapi. Setelah itu sistem aplikasi payroll akan dengan sendirinya akan menghitung berapa cuti yang masih tersisa dan langsung dapat diinput dalam perhitungan gaji.

● Izin & Sakit

Perusahaan pastinya mempunyai kebijakan izin ataupun sakit bagi karyawan. Apabila dihitung secara manual, setiap karyawan yang sakit ataupun izin akan diinput secara manual. Lain halnya jika perusahaan menggunakan sistem payroll. Sistem akan berintegrasi dengan mesin kehadiran misalnya fingerprint, kemudian LinovHR akan mengacu dalam batas seseorang karyawan bisa ijin dan sakit. Jika sudah melewati batas maka ketika akan menghitung gaji, sistem secara otomatis akan mengidentifikasi ijin atau sakit tadi dan langsung memotongnya sesuai dengan kebijakan dan peraturan perusahaan.



Wah, asyik banget nih fitur-fitur yang dimiliki LinovHR cocok banget untuk dimiliki sebuah perusahaan baru ataupun berkembang. Kalau aku masih kerja di kantorku dulu, sepertinya aku bakal mbisikin bu bos untuk memakai aplikasi ini biar pekerjaanku lebih cepat selesai dan fokus ke pekerjaan yang lain. Hemat waktu dan tenaga kan jadinya?

Sistem payroll yang dimiliki aplikasi payroll LinovHR akan mempermudah setiap proses yang ada pada divisi HR. Jadi jika Perusahaan teman-teman ingin meminimalisasi kesalahan – kesalahan Divisi HR, coba deh tawarkan solusi ini kepada atasan untuk dapat mempercayakan masalah tersebut kepada LinovHR. Selain itu Aplikasi Payroll Gratis LinovHR ini dapat dicoba secara trial lo. Semoga bermanfaat ya, pals. Sampai ketemu di postingan berikutnya.


Wassalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh.


2 comments

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com
  1. Wah canggih banget ya mbak?? harus download nih aplikasinya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mbak mempermudah banget untuk pemilik bisnis :)

      Delete